LSM NCW Menyoroti Pengangkutan Semen Yang Over Muat.
Lombok Barat, Viraltodayntb.com - Terkait beberapa pengangkut semen yang muatannya over dan armada yang kurang layak di pakai di jalan, belum lagi debu dari sisa semen tersebut yang sangat mengganggu lingkungan dan pengendara lain, bisa2 merusak mata dan pernapasan.
Direktur NCW Fathurrahman Lord di temui awak media Viraltodayntb.com mengatakan salahsatu perusahaan semen yang ada di Dusun ketirek, dugaan kami (Lord) itu melanggar tata ruang, di mana bangunannya sangat dekat dengan jalan apalagi didekat tikungan, saya khawatir ada armada pengangkut semen keluar masuk akan menimbulkan kecelakaan, apalagi di lokasi tersebut rawan kecelakaan.
Fathurrahman Lord meminta kepada Pemda untuk segera melayangkan teguran para perusahaan semen untuk mentaaati aturan sebelum terjadi masalah yang di timbulkan kemudian hari.
Seharusnya pihak Pemda Lobar betul-betul mengkaji di lapangan terkait pengajuan izin, jangan karena mengejar PAD tetapi keselamatan yang akan d timbulkan juga perlu di pertimbangkan, tutupnya.
(Viraltodayntb.com/red)
0 Comments: