Headlines
Loading...
Dikes Gelar Rapat Koordinasi Penanganan Stunting, Dihadiri Bupati Lobar

Dikes Gelar Rapat Koordinasi Penanganan Stunting, Dihadiri Bupati Lobar

 

Lombok Barat, Viraltodayntb.com - Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Barat melalui Bidang  Kesehatan Masyarakat Gelar Rapat Koordinasi Penanganan Stunting  dihadiri Bupati Lobar dengan melibatkan seluruh Kepala Puskesmas dan Koordinator Gizi se-Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan ini dilaksanakan di Batu Layar Kabupaten Lombok pada Rabu 05 April 2023.


Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid, S.Ag., M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa seluruh Puskesmas  harus berkomitmen dan serius dalam pencegahan dan penanganan Stunting. Juga Puskesmas harus mampu berkerja sama yang baik dengan lintas sektor, agar saling mendukung dan mensupport upaya penurunan angka Stunting di Lombok Barat. Bupati  Lobar juga berharap agar kinerja penurunan stunting  di Lobar pada evaluasi bulan Agustus mendatang, turun lagi menjadi 1 digit (dibawah 10%) dan kita harus bersama-sama berkomitmen hari ini, ungkapnya.


Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Lombok Barat Arief Suryawirawan, S.Si., Apt.,MPH saat menyampaikan sambutannya mengungkapkan bahwa seluruh Kepala Puskesmas  harus mengajak lintas sektoral untuk bersama lebih  menganalisa masalah dan Penyebab Stunting di desa masing-masing,  dan berpikir bersama untuk membuat terobosan inovasi dalam penurunan Stunting sesuai masalah tersebut. Kadikes mengungkapkan bahwa hasil EPPGBM Bulan Pebruari Tahun 2023 menunjukkan penurunan  stunting yang signifikan menjadi  13,63 %. Angka ini melampui target tahunan sebesar 17% tahun 2023 ini untuk itu teruslah  meningkatkan kerjasama dengan Lintas Sektor terkait, ungkapnya.


(Viraltodayntb.com/Red) 

0 Comments: