Dikes Lobar Memberikan Pembinaan Kesehatan dan Vaksiniasi Meninginitis kepada CJH Lobar.
Lombok Barat, Viraltodayntb.com - Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Lombok Barat menurut release data yang dikeluarkan oleh pihak Kementerian Agama berjumlah sebanyak 555 orang CJH. Dari sejumlah Calon Jemaah Haji yang sudah memenuhi persyaratan administrasi yang ditetapkan hampir 90% sudah mendapatkan pemeriksaan kesehatan, pembinaan kesehaatan dan Vaksiniasi Meninginitis yang diwajibkan bagi CJH. Vaksinasi dilakukan di sejumlah Puskesmas Lombok Barat sesuai wilayah domisili masing-masing CJH.
Sebagaimana diketahui bahwa Vaksinasi Meningitis Wajib dilakukan bagi Jamaah Haji, sesuai Surat Edararan (SE) Kemenkes RI Nomor. HK.02.02.C.I.9325:2022, Tentang Pelaksanaan vaksinasi Meningitis. Untuk CJH juga yang membutuhkan disiapkan juga Vaksinasi Influenza karena tidak diwajibkan vaksin influenza ini.
Ns.H.Arif Rahman Hakim,S.Kep selalu Koordinator Program Kesehatan Haji Dikes Lombok Barat saat dikonfirmasi menuturkan, bahwa seluruh Puskesmas di Lobar sudah melaksanakan vaksinasi Meningitis bagi Calon Jamaah haji yang terdaftar di wilayah kerjanya sejak tanggal 27 sampai dengan tanggal 29 mei kemarin. Tinggal akan di tindaklanjuti bagi CJH yang belum mendapatkan vaksinasi karena berbagai alasan dan kendala yang jumlahnya sekitar 10% dari yang sudah terdaftar. InsyaAllah nanti tanggal 2 Mei kita tindaklanjuti jamaah yang belum divaksin, ungkapnya.
Lebih jauh H.Arif menjelaskan untuk jumlah CJH yang fix belum dikurangi dengan CJH yang sudah meninggal, mengundurkan diri, dan lain sebagainya, sehingga belum diketahui jumlah fix jamaah yang Istito'ah dan siap berangkat. Informasi pemeberangkatan Kloter 1 Nasional sekitar tanggal 23 Mei 2023, ungkapnya. Untuk Jamaah Lombok Barat nanti kita tunggu informasi lebih lanjut terkait tanggal pasti pemberangkatannya, demikian tutupnya.
(Viraltodayntb.com/Red/MZ)
0 Comments: